January 11, 2023

10 Tanda Kita Mesti Periksa Mata, Jangan Diabaikan!

Mata adalah salah satu indra yang sangat penting dalam kehidupan manusia. Mata yang sehat dapat membantu kita melakukan aktivitas sehari-hari dengan baik. Dan sebaliknya, gangguan pada mata seringkali menghambat kita dalam beraktivitas.

Maka dari itu, penting bagi kita untuk mencegah dan menanggulangi gangguan penglihatan yang dialami. Apabila mengalami gejala-gejala gangguan, jangan diabaikan dan segeralah periksakan ke dokter. 

Ilustrasi mata merah/foto: freepik.com

Segeralah periksakan ke dokter jika Sahabat mengalami keluhan-keluhan sebagai berikut:

  • Salah satu atau kedua mata menonjol/membengkak
  • Mata merah atau nyeri lebih dari 3-5 hari
  • Sering merasa silau dan lebih sensitif terhadap cahaya
  • Pandangan kabur atau buram
  • Penglihatan ganda atau berbayang
  • Banyak mengeluarkan air mata
  • Cedera pada mata
  • Sulit membuka atau menutup mata
  • Sering sakit kepala sehingga mata tidak nyaman 
  • Diabetes atau penyakit lain yang bisa pengaruhi mata
Ilustrasi pemeriksaan mata/foto: freepik.com
Waktu yang Tepat untuk Cek Mata agar Tetap Sehat

Jika tidak ada keluhan, kita juga dianjurkan untuk menjaga kondisi mata dengan memeriksakan mata secara berkala. Hal ini bertujuan untuk mendeteksi masalah pada mata secara dini sehingga lebih mudah diobati. 

Apalagi kondisi mata dapat berubah sewaktu-waktu mengikuti umur, gaya hidup, serta kondisi kesehatan lainnya. Lalu, kapan saja waktu yang pas untuk pengecekan mata? 

  • Anak berusia 1-5 tahun setidaknya 1 kali atau sesuai anjuran dokter.
  • Anak-anak dan remaja setiap 1-2 tahun sekali.
  • Orang dewasa setiap 2 tahun sekali.
  • Lansia >65 tahun setiap 1 tahun sekali.

Catatan lainnya yang harus diperhatikan adalah jika seseorang punya risiko lebih tinggi terhadap gangguan mata, maka harus lebih rutin melakukan pemeriksaan. Beberapa faktor risiko tersebut meliputi:

  • Riwayat penyakit mata dalam keluarga, seperti glaukoma, degenerasi makula, dan lainnya.
  • Mengalami diabetes atau tekanan darah tinggi.
  • Pekerjaan yang banyak melihat ke layar komputer atau dapat membahayakan mata.
  • Mengalami cedera mata atau pernah melakukan operasi mata sebelumnya.

Nah, itu dia beberapa hal yang mesti kita ketahui terkait pemeriksaan mata. Jadi, jangan lagi ragu-ragu untuk datang ke dokter mata, ya! Cek jadwalnya di sini!

Don't forget to share

Related Artikel

Ingin konsultasi dengan dokter Spesialis?

Check jadwal disini dan segera lakukan Appointment
Jadwal Dokter